Puisi untuk Presiden Jokowi, "Demi Rakyat, Kursi Empuk Istana Sering Tak Tersentuh"
Selasa, 29 Agustus 2017
![]() |
Foto : Agus Suparto/Fotografer Kepresidenan |
"Demi Rakyat, Kursi Empuk Istana Sering Tak Tersentuh"
Bukan jalan mulus yang sedang dilalui saat ini
Tapi jalan terjal penuh dengan kerikil-kerikil tajam
Kerikil tajam yang terus menusuk iringan langkah kakinya
Sakit pasti...
Namun seperti tak terasa sakit dan pedihnya
Hanya bisa memandang dari jauh
Namun dekat dengan iringan do'a
Do'a tulus dari hati ditengah sunyinya malam
Berharap kerikil tajam tak terasa dalam iringan langkahnya
Desir-desir pasir terus berbisik mengusiknya
Tapi seakan tak terdengar dan terus melangkah
Melangkah demi menggapai suatu impian
Untuk tanah air tercinta Indonesia
Demi rakyat...
Kursi empuk istana pun sering tak tersentuh
Mungkin dalam hatinya selalu terdengar
Terdengar bisikan suara yang sangat merindukan
Merindukan seorang pemimpin hadir ditengah-tengah mereka
[Oleh: Admin Facebook Info Seputar Presiden]